EDUAILA.COM, SURAKARTA — SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta kembali mendapat kunjungan berkesan dari salah satu alumninya, Evy Sofia, yang kini dikenal sebagai penulis dan psikolog berprestasi. Dalam kunjungan pada Senin (6/10/2025) itu, Evy menyerahkan dua buku karyanya sebagai bentuk sedekah ilmu untuk almamater tercinta.
Dua buku tersebut berjudul “Kemana Uangku? Kumpulan Cerita Belajar Mengelola Uang” dan “Asyiknya Hidup Sehat.” Melalui karya ini, Evy ingin menanamkan kesadaran pentingnya pengelolaan uang dan pola hidup sehat sejak masa kanak-kanak.
“Sejak dini, anak perlu mengenal nilai uang, manfaatnya sebagai alat pembayaran, serta cara memperlakukannya dengan bijak, termasuk menabung dan berinvestasi secara sederhana,” ungkap Evy.
Dalam kesempatan itu, alumni Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada dan Magister Sains Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) ini berharap bukunya bisa menjadi sumber belajar sekaligus hiburan yang memperluas wawasan anak didik.
“Saya ingin karya ini menginspirasi adik-adik agar memiliki keterampilan hidup yang berguna hingga mereka dewasa kelak,” tuturnya penuh semangat.
Evy dikenal sebagai sosok penulis produktif yang gemar menebar semangat literasi. Ia pernah menjuarai berbagai lomba penulisan, mulai dari artikel ilmiah, autobiografi, hingga blog. Tahun 2024 menjadi momen penting baginya, saat berhasil memenangkan seleksi buku cerita anak Dwibahasa Jawa-Indonesia berbasis komunitas yang diadakan Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah, serta Juara 1 Lomba Menulis Buku Anak Tingkat Nasional dalam rangka Hari Listrik Nasional.
“Alhamdulillah, senang bisa hadir kembali ke sekolah. Sekarang suasananya berbeda, makin maju, apalagi ada dapur sehat yang viral. Terima kasih atas doa dan dukungan semuanya,” ujarnya sambil tersenyum.
Selain aktif menulis, Evy merupakan penggemar berat novelis Dan Brown dan telah berkarya lebih dari tujuh tahun di dunia literasi. Karyanya antara lain Dongeng 100 Kata (Diva Press, 2019), Pupus (Lovrinz Publishing, 2019), dan Reina Kampus Biru: Tempat Segalanya Bermula (Andi/Sheila Publisher, 2019).
Kepala Sekolah Sri Sayekti, melalui Humas Dwi Jatmiko, menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas dedikasi alumni yang terus membawa nama baik sekolah.
“Kami sangat bersyukur memiliki alumni seperti Mbak Evy Sofia. Buku-buku yang disumbangkan bukan hanya menambah koleksi perpustakaan, tetapi juga menjadi sumber motivasi bagi siswa untuk mencintai ilmu dan membaca,” ujar Dwi Jatmiko.
Ia menambahkan, kontribusi seperti ini menjadi contoh nyata kepedulian alumni terhadap almamater. “Semoga langkah kecil ini menjadi inspirasi bagi alumni lainnya untuk terus berbuat bagi kemajuan sekolah,” imbuhnya.
Menutup kunjungannya, Evy mengajak seluruh alumni untuk turut berperan dalam pengembangan sekolah.
“Perpustakaan adalah jendela dunia. Mari kita buka bersama agar generasi muda Muhammadiyah tumbuh cerdas, kreatif, dan berakhlak mulia,” pesan Evy dengan penuh harap.

0 comments:
Posting Komentar