Dwi Jatmiko

Pendakwah

Guru Mendidik Guru Dibidik

Leave a Comment


Oleh : Mulyono

Mahasiswa AILA jurusan Dakwah 2025.


EDUAILA.COM - Terulang lagi  terulang lagi. Dunia pendidikan kembali dirundung duka.Seorang kepala sekolah disalah satu satu SMAN 1 Cimarga Lebak  Banten dilaporkan ke Polisi oleh orang tua siswa setelah menampar anaknya yang kedapatan merokok di lingkungan sekolah dan setelah diinterogasi anak tersebut tidak mengakuinya. 


Merokok dilingkungan sekolah pada jam sekolah melanggar peraturan sekolah, tetapi menampar siswa dg dalih mendidik bukanlah sikap yang dibenarkan.Kita harus melakukan muhasabah ada apa dengan dunia pendidikan kita .


Pendidikan bukanlah hanya tanggung jawab sekolah saja tetapi masyarakat dan keluarga memiliki peranan penting didalamnya.Setelah pulang sekolah anak akan kembali ke orang tuanya dan akan bersosialisasi dengan masyarakat dimana anak tinggal. 


Jadi ketiga lingkungan tersebut harus saling sinergi untuk suksesnya pendidikan anak sebagai generasi penerus bangsa ini.Orang tua harus percaya kepada sekolah dan fihak sekolah harus amanah dalam menjalankan tugas dan kewajibannya. 


Antara orang tua dan sekolah harus dijalin  komunikasi yang inten sehingga perkembangan anak didik bisa dideteksi sedini mungkin. Orang tua sebaiknya melakukan tabayun atau kros cek bila mendapati laporan dari anaknya tentang kejadian disekolah dan fihak sekolah harus aktif jika menerima laporan dari orang tua. 


Tata tertib maupun peraturan disekolah tidak hanya disosialisasikan ke peserta didik tetapi juga disosialisasikan ke pihak orang tua atau wali peserta didik. 


Sikap saling percaya ,komunikasi yang baik, sikap amanah dan tanggung jawab dari pihak sekolah terhadap peserta didik, membangun lingkungan sekolah yang kondosif, hubungan antar guru yang baik, sikap kepala sekolah yang baik, kedisiplinan ditegakkan tidak hanya kepada siswa tetapi juga kepada guru atau yang lainnya dan suport dari orang tua atau wali yang baik maka kejadian kejadian seperti di SMAN 1 Cimarga Lebak Banten atau yang linnya tidak akan terjadi atau paling tidak bisa diminimalisir.


Dalam islam guru adalah pendidik sekaligus pendakwah yang merupakan jabatan yang sangat mulia bila diresapi dengan hati yang mendalam. 


Dalam Alqur’an Surat Fussilat ayat 33 Allah swa berfirman yang artinya:”Dan siapakah yang lebih baik perkataanya daripada orang yang menyeru kepada Allah swa dan mengerjakan kebajikan dan berkata :”Sungguh aku termasuk orang-orang yang berserah diri/muslim”.”guru termasuk dalam ayat ini .


Pendidikan adalah ibarat ruh suatu bangsa tanpa pendidikan bangsa itu akan mati dalam arti  akan kehilangan kualitas ,karakter dan peradaban suatu bangsa. 


Oleh karena itu kwajiban kita semua untuk menjaga marwah pendidikan sebagai pencetak generasi yang akan menjadi penerus keberlangsungan bangsa kita yang kita cintai ini. Orang tua dan guru harus satu kata dan satu hati untuk mendidik anak kearah yang lebih baik. 


Buya Hamka berkata” satu hati lebih mahal daripada senyuman ,satu jiwa lebih berharga daripada sebentuk cincin”. Jadilah guru yang siap mengajar, murid yang siap belajar dan orang tua yang siap mengantar.

Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 comments:

Posting Komentar